Lompat ke konten utama
Kesehatan Fisik

Rencanakan Liburan Hemat di Dalam Kota Sendiri Dengan Tips Berikut

03/2023
female posing beside red door

Pertengahan dan akhir tahun merupakan musim liburan panjang di Indonesia, seperti libur Lebaran, libur anak sekolah, dan libur Natal. Apakah Anda sudah memiliki rencana pergi berlibur ke luar kota atau tidak pergi ke mana-mana?

Liburan di dalam kota (staycation) merupakan salah satu alternatif liburan murah sekaligus menyenangkan, terutama jika Anda sedang tidak memiliki anggaran untuk pergi jauh. Anda bisa menikmati objek wisata dalam kota atau mengunjungi tempat-tempat yang jarang Anda kunjungi sehari-hari.

Ada beberapa tips liburan murah di dalam kota yang juga bisa menyehatkan Anda. Berikut ini merupakan beberapa tips yang telah dirangkum khusus untuk Anda.

 

1. Buatlah Rencana Liburan Terlebih Dahulu

Persiapan liburan di dalam kota tetap sama dengan di luar kota. Anda perlu melakukan riset terhadap tempat atau acara-acara menarik yang akan diadakan di kota Anda. Anda dapat mencari informasi dari media sosial, pencarian daring di situs tempat wisata kota, atau bertanya kepada kenalan Anda.

 

2. Siapkan Uang Tunai Lebih

Tidak semua tempat wisata dalam kota menerima pembayaran dalam bentuk debit atau kredit. Selama bepergian, siapkan uang tunai dalam jumlah yang lebih banyak dari biasanya bila menemui tempat wisata atau toko yang hanya menerima pembayaran tunai.

 

3. Liburan di Mall

Jalan-jalan di mal atau pusat perbelanjaan mungkin sudah menjadi sesuatu yang biasa Anda lakukan di hari biasa. Namun, Anda bisa mencari wilayah yang jarang dikunjungi saat berjalan-jalan di hari biasa. Misalnya, beberapa mal mungkin memiliki wilayah taman yang luas, atau area permainan yang bisa dinikmati bersama keluarga.

 

4. Liburan di Daerah Pegunungan

Jika kota Anda terletak di dekat daerah pegunungan (seperti kota Bandung), maka Anda dapat memanfaatkannya untuk liburan dalam kota Anda. Siapkan makanan dan baju yang tepat untuk mendatangi wilayah pegunungan tersebut. Jangan lupa untuk melakukan riset mengenai jalur transportasi, seperti jalan pintas atau jam-jam macet pada saat liburan.

 

5. Liburan di Taman atau Tempat Olahraga

Anda juga dapat memanfaatkan taman atau pusat kegiatan olahraga di kota Anda. Aktivitas ini tentu menyehatkan karena Anda dapat melakukan kegiatan olahraga bersama sekaligus berwisata bersama kerabat, keluarga, atau teman-teman. Lakukan riset tempat yang kosong atau tidak terlalu ramai dikunjungi agar liburan Anda bisa lebih maksimal.

 

6. Liburan di Rumah

Bila Anda memutuskan untuk mengambil waktu liburan di rumah, maka kegiatan berlibur tetap bisa diisi dengan menyenangkan. Anda dapat mengundang kerabat atau teman-teman dekat untuk berkunjung ke rumah dan memainkan board game, atau melakukan movie marathon. Jangan lupa untuk menghidangkan camilan sehat seperti buah agar aktivitas yang dilakukan tetap membuat tubuh sehat.

 

Demikianlah beberapa tips terkait liburan murah sekaligus sehat di dalam kota yang bisa Anda lakukan. Sekalipun Anda memilih untuk berjalan-jalan di dalam kota saja, Anda tetap perlu mewaspadai lingkungan sekitar. Jangan sampai hal-hal tidak terduga seperti sakit atau kecelakaan menimpa diri atau keluarga. Gunakan produk asuransi kecelakaan seperti untuk menambah jaminan perlindungan kecelakaan bagi Anda maupun keluarga.