X
Lompat ke konten utama
Digital

Agar Kesehatan Orang Tua Terjaga, Jalankan 5 Tips Ini

03/2023
Agar Kesehatan Orang Tua Terjaga, Jalankan 5 Tips Ini

Apakah Anda atau orang tua Anda sudah memasuki usia di atas kepala 5 atau bahkan lebih? Berbeda dengan orang muda, orang tua cenderung lebih rentan terhadap penyakit yang dapat membahayakan kesehatan tubuhnya.

Sebagai orang tua, menjaga kesehatan sudah menjadi suatu kewajiban untuk meningkatkan harapan usia hidup. Umur seseorang merupakan sesuatu yang tidak dapat kita ketahui, sehingga lebih baik bila Anda atau orang tua selalu mempersiapkan diri dengan menjalani pola hidup sehat.

Ada beberapa cara menjaga kesehatan orang tua yang bisa dilakukan oleh Anda ataupun orang tua sehari-hari. Berikut ini merupakan beberapa tips yang telah dirangkum khusus untuk Anda.

 

1. Perbanyak Jalan Kaki

Olahraga kardio seperti lari sangat berguna untuk menjaga tubuh tetap bugar. Bila olahraga lari sudah sulit dilakukan, maka Anda atau orang tua dapat menggantinya dengan jalan kaki di pagi hari selama 30 menit. Udara dan sinar matahari pagi sangat baik untuk kesehatan tubuh. Lakukan secara rutin untuk menjaga tubuh tetap aktif dan bugar

 

2. Konsumsi Makanan Sehat

Pada umur berapapun, konsumsi makanan sehat tetaplah diperlukan. Kurangi makanan yang memiliki kandungan gizi buruk seperti makanan yang digoreng dan fast food. Selain itu, perbanyak juga makanan yang mengandung serat seperti sayur, buah, gandum, dan kacang-kacangan.

 

3. Konsumsi Suplemen

Semakin tua umur Anda atau orang tua, semakin banyak pula nutrisi yang diperlukan untuk menjaga tubuh tetap sehat. Anda dapat mengkonsumsi suplemen tambahan seperti penambah kalsium dan vitamin D. Mintalah saran dari dokter atau ahli nutrisi agar suplemen tidak berpotensi mengganggu kondisi tubuh akibat mengkonsumsi makanan atau minuman yang biasa dilakukan sehari-hari.

 

4. Pastikan Tidur dengan Cukup

Istirahat yang cukup sangat diperlukan untuk menjaga tubuh tetap sehat. Orang tua lebih mungkin mengidap insomnia dibandingkan yang muda. Oleh karena itu, pastikan agar Anda atau orang tua memiliki jadwal tidur yang teratur setiap hari dan ciptakan kondisi yang kondusif untuk memberikan tidur yang berkualitas. Sebagai contoh, matikan lampu kamar saat hendak tidur dan hindari mengkonsumsi kafein sejak sore hari.

 

5. Bermain dengan Keluarga

Tidak hanya kesehatan fisik, orang tua juga perlu menjaga kesehatan mental. Bagi orang tua, kedekatan bersama keluarga terdekat merupakan salah satu bentuk kebahagiaan yang dapat diperoleh mereka. Selalu sisihkan jadwal rutin untuk berkumpul dan bermain bersama keluarga besar atau keluarga inti.

Demikianlah beberapa cara menjaga kesehatan orang tua yang bisa Anda atau orang tua Anda terapkan sehari-hari. Tidak hanya orang tua, anak maupun orang muda juga perlu selalu menjaga kesehatan tubuhnya agar dapat menikmati hidup dengan lebih baik.