Lompat ke konten utama
Kesehatan Fisik

Cara Cepat Beradaptasi di Posisi Kerjaan yang Baru

03/2023
woman working laptop

Sebagai pekerja, Anda dituntut cepat beradaptasi dengan keinginan perusahaan di tempat Anda bekerja. Anda harus siap bekerja di posisi yang bahkan tak pernah diinginkan. Sebagai staf administrasi Anda bisa saja digeser menjadi sales marketing.

Anda yang tadinya sebagai sales bisa saja dipindah sebagai staff customer service. Kondisi ini bisa dipahami karena adanya tuntutan manajemen kantor. Tapi bisa saja Anda mendapatkan posisi baru di kantor baru setelah pindah kerja. Jika salah satu dari kedua situasi di atas apa yang Anda lakukan?

Sebelum menjawabnya, berikut yang perlu Anda lakukan ketika menempati posisi baru baik di kantor lama maupun di kantor baru. 

 

1. Bersikap Ramah

Salah satu tahap pertama yang Anda bisa lakukan ketika bergabung ke posisi baru adalah memperkenalkan diri. Anda langsung memperkenalkan diri kepada seluruh anggota tim.

Dikutip dari The Bustle, Anda perlu menunjukan bahasa informal kepada kolega baru. Anda juga harus membangun komunikasi personal dengan satu sama lain. Tunjukan kepedulian kepada mereka sebagai manusia bukan sebagai kolega.

Dalam tahap perkenalan ini, Anda sebaiknya menceritakan pengalaman sebelumnya dan menceritakan tujuan di posisi yang baru ini. Buat satu pertemuan yang bagus untuk memperkenalkan diri.

 

2. Meminta Feedback

Setelah memperkenalkan diri Anda harus berkomunikasi intens dengan anggota tim. Lakukan perkenalan pribadi secara hangat sehingga Anda minimal mengetahui masalah yang dialami tim.

Cara terbaik mempelajari kolega adalah dengan menanyakan feedback selama seminggu terhadap orang yang sudah berada di posisi yang baru Anda tempati. Cari feedback dari atasan dan kolega mengenai kemampuan Anda bekerja.

Setelah mendapatkan feedback, Anda sudah bisa mulai menyesuaikan diri dengan tuntutan-tuntutan kerja yang diberikan kantor. Anda mengetahui standar yang diberlakukan di posisi yang baru ini.

 

3. Beradaptasi dengan kebiasaan tim

Sangat penting terbiasa dengan lingkungan kantor supaya Anda bisa bekerja lebih nyaman. Anda akan bekerja lebih baik ketika merasa bekerja di rumah sendiri.

Anda juga harus mengobservasi kebudayaan perusahaan. Pada sisi ini Anda bisa melakukan penilaian pribadi sebelum terjebak pada rutinitas harian. Salah satu cara beradaptasi adalah dengan memulai inisiatif diskusi.

Di beberapa perusahaan ada masa orientasi bagi karyawan baru. Hal ini memudahkan anda untuk beradaptasi dengan kolega.

 

4. Menanyakan Kebiasaan Atasan

Anda juga bisa menanyakan kebiasaan atasan. Seperti media yang digunakan untuk berkomunikasi dengan memakai WhatsApp, sms atau email.

Hal ini penting karena setiap atasan memiliki kebiasaan yang berbeda-beda. Sebaiknya Anda menanyakan hal ini duluan ketimbang Anda menerapkan gaya komunikasi di tempat yang sebelumnya.

Sebagai karyawan baru, dia bisa saja mengetes dengan sedikit pekerjaan kemudian menjadi sedang lalu menjadi banyak. Jika Anda sudah mahir, kadang pekerjaan dengan deadline yang ketat diberikan kepada Anda.

Itulah tips sukses sebagai karyawan yang akan bekerja di posisi yang baru. Tips ini bisa anda pertimbangkan ketika Anda sudah benar-benar berkarir di tempat yang baru dengan posisi baru.